1. Apa itu cPanel?


cPanel adalah suatu kontrol panel yang berfungsi untuk mengelola pengaturan domain, hosting ataupun website. Dikutip dari Wikipedia, cPanel akan memberikan tampilan grafis dan automasi untuk memudahkan proses hosting di sebuah situs web. cPanel dapat berjalan dalam server/ hosting dengan sistem operasi centOS, Red Hat Linux, dan FreeBSD. Pernah mendengar kata cPanel Hosting sebelumnya? Ketika kamu membeli hosting ataupun berkutat dengan dunia hosting, pasti akan menemui sebuah control panel yang akan membantumu dalam urusan setting. Nah, control panel tersebut dinamakan cPanel Hosting. Berikut adalah gambar dari tampilan cPanel Hosting.




Dikutip dari ReviewHell.com, cPanel dibuat dengan bahasa pemrograman Perl dan support custom plugin, IPv6 serta banyak server.

Apa Fungsi cPanel?

Fungsi cPanel Hosting sebenarnya untuk mempermudah pengelolaan website, domain serta hosting itu sendiri. Dikutip dari cpanel.com, ada beragam fungsi cPanel yang bisa kamu ketahui:
1.Mempermudah proses manajemen web hosting
2.Mempermudah customer dalam melakukan setting website
3.Mempermudah pengelolaan email
4.Mengatur pengelolaan domain seperti pembuatan subdomain, addon domain dan sebagainya
5.Melakukan pengaturan file
6.Mempermudah dalam manajemen database website

Apa Yang Bisa Saya Lakukan di cPanel Hosting?

Kamu bisa melakukan pengelolaan apapun di cPanel Hosting seperti pengelolaan file, database, email, domain, scan virus bahkan melakukan pengamanan hosting. Kamu bisa melakukan beberapa hal berikut di Hosting,

Pengelolaan File

Dengan adanya cPanel Hosting, kamu tidak perlu masuk ke server untuk hanya sekedar memindahkan file, membuat file baru, melakukan upload file website dan sebagainya. Dengan menu File Manager, kamu bisa melakukan semua hal tersebut dengan mudah. Ada juga menu Backup dan File Restoration yang memudahkan kamu dalam proses backup restore. Mau tahu berapa kapasitas hosting yang masih bisa digunakan? Kamu bisa klik Menu Disk Usage.




Pengelolaan Database

Kehadiran website tidak bisa dipisahkan dengan database. Bagi orang awam, membuat database di hosting secara manual mungkin menyusahkan. Nah, kehadiran cPanel Hosting ini akan mempermudah kamu tentunya. Di cPanel, ada 2 macam database populer yang bisa digunakan seperti MySQL dan PostgreSQL. Terdapat juga menu phpMyAdmin, phpPgAdmin, hingga remote MySQL.




Pengelolaan Domain

cPanel juga bisa digunakan untuk pengelolaan domain lho. Kamu bisa membuat addon domain, membuat subdomain, redirect domain, setting Aliases dan setting DNS. Setting DNS ini sangat berfungsi buat kamu yang ingin mengarahkan domain ke server lain, melakukan custom domain atau mengarahkan domain ke hosting. Untuk setting DNS, silahkan pilih Zone Editor buat kamu yang masih pemula.




Pengelolaan Email

Dengan cPanel, kamu bisa membuat email dengan domain sendiri, menggunakan menu Email Accounts. Kamu bisa juga memilih Menu Autoresponders untuk membuat balasan email secara otomatis. Terdapat juga menu Email Filters untuk menyaring email yang masuk. Menurut cpanel.com, terdapat Menu Apache SpamAssassin dan Authentication untuk pengamanan email.




Grafik dan Data

Selain urusan setting dan konfigurasi, kamu bisa melihat grafik dan data dari website. Kamu bisa melihat data pengunjung website tiap bulan dengan memilih Menu Visitors. Kamu juga bisa melihat log website dengan memilih Menu Errors, Awstats dan Webalizer. Ingin mengetahui bandwidth yang sedang berjalan? Silahkan pilih Menu Bandwidth.




Pengelolaan Security

Di cPanel Hosting, kamu juga bisa melakukan kontrol terhadap server dengan menggunakan SSH Access. Perlu diingat bahwa SSH hanya bisa dilakukan minimal Paket Hosting Super. Untuk lebih tahu mengenai SSH, silahkan baca Cara SSH Server. Dikutip dari cpanel.com, untuk pengelolaan security terdapat menu Hotlink Protection dan IP Blocker. Kamu bisa memblokir IP tertentu yang melakukan indikasi spamming website menggunakan IP Blocker. Untuk lebih memperkuat keamanan

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pengertian VPN

Apa itu Dedicated Server..?